Kabupaten Bogor Mantap Menuju ODF: Verifikasi Data Digenjot Secara Intensif

oleh
banner 468x60

Hayukabogor.com — Pemerintah Kabupaten Bogor terus menggenjot langkah strategis untuk menciptakan lingkungan yang sehat dan terbebas dari perilaku buang air besar sembarangan (BABS). Salah satu upaya penting adalah pelaksanaan verifikasi data Open Defecation Free (ODF) atau Stop Buang Air Besar Sembarangan (SBABS) yang dilakukan secara hybrid pada Kamis (9/1/2025) di Ruang Rapat 1 Setda.

Proses ini dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bogor, Ajat Rochmat Jatnika, didampingi Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, serta Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor. Verifikasi ini juga melibatkan jajaran Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Barat.

Sekda Kabupaten Bogor menegaskan pentingnya pencapaian ODF sebagai bagian dari upaya meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

“ODF tidak hanya berdampak pada kesehatan individu, tetapi juga berpengaruh besar terhadap perekonomian. Dengan anggaran kesehatan yang terbatas, kita harus lebih fokus pada langkah promotif dan preventif seperti ini,” ujar Ajat.

Proses verifikasi dilakukan secara komprehensif, mencakup pemeriksaan dokumen hingga verifikasi lapangan yang melibatkan Dinas Kesehatan, Puskesmas, dan pemerintah desa.

“Kami optimis melalui sinergi dan kolaborasi yang baik, Kabupaten Bogor dapat mencapai target 100% ODF,” tambahnya.

Apresiasi datang dari Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Barat, dr. R. Vini Adiani Dewi, yang memuji komitmen Kabupaten Bogor dalam mendukung target ODF.

“Sebuah kebanggaan bagi daerah yang berani melaksanakan verifikasi seperti ini. Artinya, mereka sangat peduli pada kesejahteraan warganya,” ungkap dr. Vini.

Ia juga menekankan pentingnya ODF sebagai langkah awal menuju peningkatan kualitas sumber daya manusia yang unggul. “Dengan SDM yang sehat, Indonesia akan lebih cepat mewujudkan cita-cita menjadi negara maju,” katanya.

Langkah verifikasi ini merupakan salah satu bagian dari roadmap Kabupaten Bogor menuju 100% ODF, sebuah target ambisius namun sangat krusial dalam pembangunan kesehatan masyarakat. Dengan kolaborasi lintas sektor dan dukungan penuh dari berbagai pihak, Kabupaten Bogor optimis menjadi contoh bagi daerah lain di Jawa Barat dalam menciptakan lingkungan yang sehat dan bebas dari BABS.

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *