HAYUKABOGOR.COM – Cileungsi Bogor Punya Taman Dinosaurus yang ramah anak lho! Terletak di kawasan Perumahan Harvest City, Dino Indonesia mengusung tema Jurassic Park dan resmi dibuka pada 6 Desember 2024.
Dengan luas area sekitar 1,5 hektare, Dino Indonesia menghadirkan beragam wahana edukasi dan hiburan bertema dinosaurus, khusus untuk anak-anak, remaja, hingga orang dewasa.
Dino Indonesia tidak hanya menawarkan hiburan semata, tetapi juga memberikan pengalaman edukatif.
Konsep Jurassic Park dirancang untuk memperkenalkan generasi muda, terutama anak-anak, kepada sejarah kehidupan dinosaurus melalui berbagai wahana interaktif. Dino Indonesia ini dirancang untuk menjadi tempat bermain sekaligus belajar yang seru dan informatif.

Ada Beberapa wahana unggulan yang bisa kamu nikmati lho! Yaitu Dino Ride, berkendara dengan dinosaurus mekanik. Ferris Wheel Menikmati indahnya pemandangan Harvest City dari ketinggian. Yang terakhir adalah Wahana Interaktif Tempat anak-anak bisa berinteraksi langsung dengan replika dinosaurus berukuran besar.
Harga tiketnya yang murah nih!
Untuk harga tiket masuk (HTM), Dino Indonesia memberikan tarif terjangkau:
Weekday: Rp10.000
Weekend: Rp15.000
Setiap permainan memiliki tiket tersendiri dengan harga mulai dari Rp10.000 hingga Rp15.000.
Tempatnya berada di Jl. Harvest City Boulevard, Cileungsi Kidul, Kec. Cileungsi, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.
Yuk ajak keluarga kesini, kamu bisa menikmati wahana dino dengan harga murah dan menyenangkan.