HAYUKABOGOR.COM – Tsuin Coffee Salah satu coffeeshop minimalis yang tidak pernah sepi di Kota Bogor, ada bagian indoor dan outdoor yang sama-sama nyaman.
Tsuin coffe ini berada dilokasi yang strategis bagi pengunjung yang keluar dari tol bogor pintu pakuan, belok kiri lalu tinggal lurus saja ke arah bogor raya sekitar 500m saja. Posisi di kanan bersebelahan sama mini market.
Coffe shop ini berada di Jl. Kp. Sawah No.2, Tanah Baru, Kec. Bogor Utara, Kota Bogor, Jawa Barat 16154. Buka dari jam 8 pagi sampai jam 1 malam.
Tsuin Coffee mempunyai tempat duduk indoor ber-AC, satu ruangan sama bar dan kasir juga. Area teras juga tersedia, area taman belakang yang berupa compound place akan lebih terlihat luas dan nyaman buat santai pastinya. Ada musholla ber-AC juga disini, bahkan tempat wudhu wanita dipisah dan tertutup.
Tsuin coffe ini selain menjual coffe, ada juga beberapa menu croissant dan dessert lainnya untuk menemani coffe kalian ya, yang pastinya semua menu rekomendasi banget deh dan worth eat!
Tsuin coffe Ini salah satu coffe shop yang Bisa jadi rekomendasi tempat yang sangat nyaman untuk kalian yang lagi mencari WFC atau me-time. Jangan lupa mampir ya guys!! Happy weekend.