Nikmati Kulineran Malam Hari diBogor, Sangat Cocok diCuaca Hujan Begini!

oleh
oleh
Terrace food kuliner yasmin, images sumber: Dede
banner 468x60

HAYUKABOGOR.COM – Berburu kuliner malam di Bogor akan menambah keseruan liburan. Berbagai jenis masakan bisa kamu temui, baik makanan berat maupun ringan dengan tempat unik yang nyaman.

Berikut pilihan kuliner malam di Bogor yang sayang untuk dilewatkan.

1. Terrace food Kuliner

Terrace food kuliner yasmin, images sumber: Jeyhan

Teras food ini tempat jajan dan makanan yang menyediakan berbagai menu khas Indonesia, mulai dari minuman hingga makanan berat seperti seafood lho!

Teras food ini berada di Jl. KH. R. Abdullah Bin Nuh No.37, RT.09/RW.08, CURUKMEKAR, Kec. Bogor Bar., Kota Bogor, Jawa Barat 16113.

Terrace food kuliner yasmin, images sumber: Dede

Jadi cocok banget ni buat kamu yang ingin cari makan malam yang beragam dan pastinya

2. Sate Sumsum Pak OO

Sate sumsum pak oo, images sumber: Dharma

Sate Sumsum dan Ginjal Sapi Pak Oo Berbeda dengan sate pada umumnya yang menggunakan daging kambing atau ayam, di Bogor kamu dapat menjumpai warung dengan menu utama sate sumsum. Di tempat ini juga ada menu unik lainnya, yaitu sate ginjal, Kamu bisa mengombinasikan keduanya.

Berlokasi di Jalan Surya Kencana, Babakan Pasar, Kecamatan Bogor Tengah, Kabupaten Bogor mulai pukul 2 siang hingga 8 malam. Cukup dengan Rp30.000 saja, kamu sudah bisa mendapat 10 tusuk sate dengan rasa unik dan aroma yang menggiurkan ini.

3. Bakso Seuseupan

Bakso seuseupan, images sumber: Aye erdogan

Udara dingin Bogor sangat cocok jika kamu menikmati bakso kuah yang hangat. Ada berbagai menu dapat kamu coba, mulai dari bakso mie, bakso telor spesial, bihun bakso urat, hingga mie ayam.

Harga yang dibanderol untuk bakso dengan topping potongan lemak garing ini juga cukup terjangkau, yakni berkisar antara 7 ribu hingga 15 ribu saja

Warung bakso yang berlokasi di Jalan Bangbarung Raya No.1, Bantarjati, Kecamatan Bogor Utara ini buka mulai pukul 10 pagi hingga 9 malam.

4. Ayam Goreng Cipo

Ayam goreng cipo, images sumber: Ayu heni

Sajian ayam goreng ini sangat khas dengan taburan serundeng lengkuas atasnya. Tekstur ayamnya yang empuk dengan rasa gurih manis dan sambal pedas gurih, membuat ayam ini sangat cocok bersanding dengan seporsi nasi hangat. Apalagi, kamu juga bisa mencoba menu lain, seperti bebek, sate jeroan, dan ati ampela goreng.

Berlokasi di Jl. Raya Gn. Batu No. 23, Pasir Jaya, Bogor Barat, tepatnya di samping Nasi Kapau Gunung Batu.

Buka mulai pukul 10 pagi hingga 10 malam, kami bisa menikmati sajian dibawah Rp20 ribu sudah dengan mengambil lalapan sepuasnya.

5. Pizza Kayu Bakar

Salah satu pizza di pizza akyu bakar, images sumber: Nikola tesla

Kamu juga bisa mencoba makanan Western dengan kearifan lokal di Bogor. Pasalnya, pizza di sini dibakar di atas tungku kayu bakar sehingga menghasilkan cita rasa yang khas dan berbeda dengan pizza pada umumnya.

Berbagai topping juga ditawarkan untuk menambah kelezatan pizza, seperti BBQ Smoked Tuna, Beef Pepperoni, Hawai, dan masih banyak lagi.

Beberapa menu lain juga tersedia, diantaranya pasta, lasagna, fries, dan steak. Soal harga, kamu tidak perlu khawatir karena masakan khas Italia ini hanya dibanderol mulai Rp25.000 hingga Rp60.000 saja.

Tempatnya berada di jl Sukadamai, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor mulai pukul 10 pagi hingga 9 malam.

Yuk cari makan kesalah satu tempat diatas, cocok banget cuaca sekarang yang setiap malam diguyur hujan. Komen ya pengalaman Kamu makan disalah satu tempat diatas.

 

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *